JAKARTA - Laman Globalfirepower (GFP) telah merilis peringkat negara-negara dengan militer terkuat di dunia. Indonesia menempati urutan ke-12, tepat di bawah Israel dan di atas Australia.
Urutan nomor satu masih diduduki Amerika Serikat, nomor dua Rusia, tiga China, empat India dan lima Inggris. Acuan peringat itu berdasarkan penilaian dari “Power Index”.
Dalam laporan yang dirilis secara online pada tanggal 9 September 2015 itu, disuguhkan urutan lengkap 125 negara dengan militer terkuat di dunia. Ketika diakses ulasan tentang Indonesia, laman itu menyediakan berbagai rincian kekuatan alutsista yang dimiliki negara ini.
Menurut laporan tersebut, ke-12 negara dengan militer terkuat di dunia adalah, 1. Amerika Serikat 2. Rusia 3. China 4. India 5. Inggris 6. Prancis 7 Korea Selatan 8. Jerman 9. Jepang 10. Turki 11. Israel 12. Indonesia.
Dengan urutan itu, militer Indonesia dianggap terkuat se-Asia Tenggara (ASEAN) dan di atas Australia. Sedangkan beberapa alutsista yang dimiliki Indonesia menurut laporan itu antara lain;
Tank: 468 unit
Kendaraan lapis baja Berjuang (AFVs): 1089 unit
SPGS: 37 unit
Artileri Derek: 80 unit
Sistem Multi-Peluncur Roket (MLRSs): 86 unit.
Total Pesawat: 405 unit
Pesawat pencegat: 30 unit
Pesawat Sayap Penyerang: 52 unit
Pesawat Transportasi : 187 unit
Pesawat Latih: 104 unit
Helikopter: 148 unit
Helikopter tempur: 5 unit.
Kapal Frigat: 6 unit
Kapal perusak: 0 unit
Corvette: 26 unit
Kapal selam: 2 unit
Coastal Defense Craft: 21 unit
Mine Warfare: 12 unit
No comments:
Post a Comment